LINTAS24NEWS.com – Kapolsek Sepatan Polres Metro Tangerang Kota AKP Suyatno yang belum genap seminggu menjabat itu menyempatkan diri berkunjung ke salah satu Poktan kampung malang, Desa Gempol Sari, Kecamatan Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang, pada Jumat (31/12/2021).
Ketua Poktan Kampung Malang M.Obo mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek yang telah berkunjung ketempat nya.
“Terimakasih kasih kepada Kapolsek sudah berkunjung ketempat kami Poktan kampung malang,” ucap Ketua Poktan M.Obo.
Obo berharap, Kapolsek yang bari ini dapat terus menjaga silaturahim dengan tetap berkoordinasi yang baik.
“Semoga silaturahmi ini selalu terjalin dan berkoordinasi dengan baik,” ujarnya.
Selain itu lanjutnya, Kapolsek bisa membina kelompok tani yang ada di kampung malang khususnya, serta bersinergi dengan ormas yang ada.
“Semoga Kapolsek yang baru dapat membina kelompok tani disini, serta bersinergi dengan ormas kami yang ada di Sepatan Timur,” tutul Obo yang juga ketua Ormas PPBNI Satria Banten. (Red)