LINTAS24NEWS.com, TANGERANG -Direktur Warung Smartfarm Muhamad yang akrab disapa Obo bekerjasama dengan Inisiatif Zakat Indonesia (Izi) melakukan kunjungan kepada para petani binaan saat lebaran Idul Fitri 1444 H / 2023 M.
Obo berkeliling ke 10 peserta academy Izi di dua kecamatan, yaitu di Kecamatan Sepatan Timur dan Kecamatan Pakuhaji.
“Dalam momen lebaran idul Fitri direktur warung Smartfarm dan Izi bekerja sama memberikan perhatian kepada 10 petani binaan yang ada di dua kecamatan,” ungkap Obo.
Muhamad Obo selaku direktur warung Smartfarm dengan tegas mengatakan, memberikan apresiasi kepada peserta Smartfarm Academy Izi yang masih semangat untuk bertani dan bisa memasarkan sendiri hasil tanamnya ke pasar-pasar tradisional di sekitar Jabotabek.
Direktur warung Smartfarm berharap kepada semua peserta Smartfarm agar trus menjalin komunikasi dan menjaga silaturahmi kepada peserta-peserta yang ada di Kabupaten Tangerang dan di luar tangerang.
(Adi/rdk)