LINTAS24NEWS.com – Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Tangerang difasilitasi Pemerintah Desa (Pemdes) Kedung Dalem, Kecamatan Mauk menyalurkan bantuan berupa kursi roda kepada warga lanjut usia (lansia), Selasa (27/12/2022).

Sebanyak sembilan buah kursi roda disalurkan, salah satunya diterima oleh keluarga penerima manfaat (KPM) Ibu Salima merupakan asal Kampung Kiladog, Desa Kedung Dalem, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang.

Penyerahan bantuan dihadiri oleh perwakilan Dinas Sosial Kabupaten Tangerang, Kepala Desa Kedung Dalem Suryadi, Staf Desa, Ketua Karang Taruna, Ketua BKM, dan Rt setempat.

Kepala Desa Kedung Dalem, Suryadi mengatakan, kursi roda tersebut merupakan bantuan dari Kementrian Sosial Republik Indonesia untuk masyarakat yang membutuhkan. Dirinya berterimakasih atas hal atas bantuan tersebut kepada warganya.

Baca juga:  Direspon Cepat! Nenek Onde Akhirnya dapat Bantuan Kursi Roda dari Dinsos Kabupaten Tangerang

“Ini merupakan bagian dari kepedulian Pemdes Kedung Dalem terhadap warga yang membutuhkan, kami ucapkan terimakasih kepada Pemkab Tangerang yang merespons cepat surat permohonan pengajuan kursi roda,” Ucap Kepala Desa Kedung Dalem Suryadi.

Hamjah selaku Ketua Rt 005/001 Kampung Kiladog mengucapkan, pemberian bantuan itu merupakan bagian dari kepedulian Perangkat Pemdes termasuk Rt terhadap warga yang mengalami kesulitan melakukan aktivitasnya.

“Pemberian kursi roda kepada warga yang membutuhkan tersebut merupakan bagian dari rangkaian bentuk kepedulian Rt terhadap warga yang mengalami kesulitan melakukan aktivitas,” tutur Hamjah.

Di lain pihak, anak dari Salimah menghaturkan rasa terimakasih atas bantuan dan respons cepat Pemerintah Desa Kedung Dalem terhadap kepedulian kepada masyarakat yang membutuhkan uluran tangan.

Baca juga:  Menyambut Masa Depan: Maxy Talks Kupas Peran AI dan Data bagi Karier Mahasiswa

“Sudah lebih dari satu tahun ibu saya sakit dan tidak bisa berjalan, hanya bisa berbaring di kamar, bantuan ini sangat bermanfaat, terimakasih Pemdes Kedung Dalem, terimakasih Kadis Dinsos dan Pak Bupati Tangerang,” kata anak Salimah.

Semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi penerima, berharap kepada Pemerintah untuk lebih sigap dan peka dengan kebutuhan masyarakat sekitar agar terjalin hubungan yang serasi antara warga dan pemerintah.

(Ndi/red)